LiteX.co.id, NASIONAL – Situasi di depan kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, mulai memanas, Jumat (23/2/2024) sore. Sejumlah demonstran yang mengatasnamakan Gerakan Masyarakat Menggugat Demokrasi melakukan aksi lempar botol ke arah kantor KPU.
Aksi tersebut diduga sebagai bentuk protes terhadap hasil pemilihan presiden (Pilpres) 2024 yang telah ditetapkan oleh KPU. Massa aksi menuding adanya kecurangan dalam proses pemungutan dan penghitungan suara.
Sementara itu, kepulan asap hitam tampak menebal di sekitar lokasi aksi. Hal itu terjadi akibat aksi bakar ban yang juga dilakukan oleh para peserta aksi.
Mengetahui hal tersebut, Kapolres Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengimbau para demonstran agar bisa menyampaikan aspirasinya dengan tetap menjaga ketertiban. Ia juga meminta massa aksi untuk tidak melakukan tindakan anarkis yang merugikan diri sendiri dan orang lain.
“Silakan menyampaikan aspirasi, tolong kita saling menghargai” ucap Susatyo dari atas mobil komando Operasi Mantap Brata milik Polres Metro Jakarta Pusat seperti dilansir dari Tribunnews.
Susatyo menambahkan bahwa pihak kepolisian telah mengerahkan sebanyak 967 personel gabungan untuk mengamankan jalannya demonstrasi. Personel gabungan tersebut berasal dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, Pemda DKI, serta instansi terkait.
“Dalam rangka pengamanan aksi hari ini di KPU RI, kami melibatkan sejumlah 967 personel gabungan dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, Pemda DKI serta instansi terkait. Kami siap mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi,” kata Susatyo.(hiyotan)