LiteX.co.id, Makassar – Kepemimpinan Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin (Appi) kembali mendapat pengakuan di tingkat nasional.
Baru delapan bulan menjabat, kinerjanya dinilai berhasil membawa perubahan signifikan dalam tata kelola pemerintahan dan inovasi pelayanan publik.
Prestasi tersebut dibuktikan dengan diraihnya dua penghargaan bergengsi dalam ajang CNN Indonesia Awards 2025, yang digelar di Grand Ballroom The Ritz-Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, pada Jumat (31/10/2025) malam.
Direktur CNN Indonesia, Titin Rosmasari menyerahkan langsung penghargaan kategori Smart City Leadership in Integrated Public Service Innovation kepada Munafri, sebagai bentuk apresiasi terhadap keberhasilan Pemerintah Kota Makassar dalam menciptakan sistem pelayanan publik yang cerdas, transparan, dan efisien.
“Ini hasil kerja keras seluruh jajaran Pemkot Makassar dan dukungan masyarakat. Penghargaan ini milik kita semua,” ujar Munafri usai menerima penghargaan.
Salah satu inovasi andalan yang mengantarkan Makassar meraih penghargaan tersebut adalah LONTARA+ (Layanan Online Terintegrasi Warga Makassar), aplikasi super yang mengintegrasikan 358 layanan publik lintas SKPD ke dalam satu platform digital.
Melalui LONTARA+, masyarakat dapat mengakses berbagai kebutuhan layanan, mulai dari administrasi kependudukan, izin usaha, pendidikan, pengaduan infrastruktur, hingga bantuan sosial secara real time.
“Kami fokus pada fase pengaduan masyarakat agar setiap laporan bisa direspons cepat, bahkan di bawah 24 jam,” jelas Munafri.
Selain itu, inovasi Makassar Creative Hub (MCH) juga menjadi sorotan nasional.
Program yang digagas Munafri bersama Wakil Wali Kota, Aliyah Mustika Ilham tersebut dinilai berhasil menumbuhkan ekosistem ekonomi kreatif berbasis digital di kalangan generasi muda Makassar.
CNN Indonesia Awards 2025 memberikan penghargaan kepada individu, lembaga, dan kepala daerah yang dinilai berkontribusi nyata bagi kemajuan Indonesia.
Dalam ajang tersebut, Makassar menonjol sebagai kota yang paling progresif dalam mengimplementasikan konsep Smart City.
Munafri menegaskan bahwa penghargaan ini menjadi motivasi untuk terus membangun pemerintahan yang transparan, inovatif, dan berorientasi pada pelayanan publik.
“Makassar harus menjadi contoh bagaimana teknologi bisa menjadi alat untuk melayani warga, bukan memperumit birokrasi,” tegasnya.
Dalam acara tersebut, Munafri didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Makassar Muhammad Roem, serta sejumlah pejabat Pemkot lainnya.






