LiteX.co.id, LUWU – Pelaksanaan Upacara HUT ke-77 RI tahun 2022 di Kabupaten Luwu dipimpim Bupati Luwu Doktor Basmin Mattayang selaku Inspektur Upacara, berjalan khidmat dan lancar, diikuti seluruh ASN, TNI, Polri, hingga Mahasiswa serta para Ormas Kabupaten Luwu.
Sementara bertindak selaku Perwira Upacara Kapten Syarifuddin dan Danton Paskibra Peltu Miswan. Selain dari pada itu turut hadir juga Sekretaris Daerah Luwu Sulaiman, para pejabat Eselon II serta para tamu undangan lainnya seperti dari Ormas dan Pimpinan Perbankan di Luwu.
Pelaksanaan Upacara HUT ke-77 RI Ke tingkat Kabupaten Luwu dilakukan lebih awal, yakni pukul 09.00 wita pada tahun sebelumnya dilaksanakan Pukul 10.00 wita.
Usai pelaksanaan Upacara HUT ke-77 RI dilanjutkan dengan mendengarkan nyanyian kebangsaan sementara Pembacaan Proklamasi dibacakan oleh Ketua DPRD Luwu, Rusli Sunali.
Kegiatan selanjutnya, Bupati Luwu juga pada Peringatan HUT RI ke 77 menyerahkan berbagai penghargaan kepada camat dan para motivator serta alat pertanian.

Para pasukan pengibar bendera Merah Putih dengan sangat telaten melakukan pengibaran bendera dan sukses terlaksana. Pemegang baki pasukan paskibra bernama Santika siswa SMA 2 Luwu. (kartini)