Don't Show Again Yes, I would!

Johoriah dari Mappedeceng, Penyuluh Terbaik Program READSI 2023 Raih Penghargaan

LiteX.co.id, LUTRA – Penyuluh pertanian berdedikasi, Johoriah, dari Kecamatan Mappedeceng, Kabupaten Luwu Utara, meraih penghargaan sebagai Penyuluh Pendamping terbaik program READSI tahun 2023. Bupati Indah Putri Indriani dengan bangga memberikan penghargaan ini pada acara Gebyar Pupuk NPK Pelangi, di Lapangan Sepak Bola, Mappedeceng, pada Sabtu kemarin, (06/1).

Johoriah, yang merupakan Penyuluh Pendamping READSI Desa Sumberwangi, Kecamatan Mappedeceng, menyatakan rasa syukurnya atas pencapaian ini, mengakui bahwa kesuksesannya adalah hasil dari kerja tim yang solid antara penyuluh pendamping, fasilitator desa, dan kelompok tani.

“Ini atas kerja sama yang baik antara penyuluh pendamping, fasilitator desa serta kelompok tani itu sendiri,” ucap Johoriah usai menerima penghargaan dari Bupati Indah Putriani saat menyerahkan penghargaan tersebut.

Pencapaian gemilang Johoriah terlihat dari prestasi kelompok wanita tani Mawar yang berhasil mewakili Luwu Utara di level nasional. Ia juga berhasil menyelesaikan dengan sukses seluruh administrasi dan kegiatan program READSI di tujuh kelompok tani, yang mendapat penilaian sangat positif secara nasional.

KWT Mawar, salah satu kelompok yang dibinanya, tak hanya berhasil mewakili Luwu Utara di tingkat Nasional, tetapi juga memperoleh pengakuan melalui olahan berbagai komoditas pertanian dan presentasi video. Keberhasilan ini bahkan menarik perhatian Tim READSI pusat yang melakukan dokumentasi best practice di KWT Mawar, video yang diputar pada acara KTT G-20 di Bali, dihadiri oleh Presiden Jokowi serta para pemimpin dunia lainnya.

Kesuksesan Johoriah dalam membina kelompok tani serta pencapaian gemilang KWT Mawar membuktikan dedikasi luar biasa dalam memajukan sektor pertanian Luwu Utara menuju tingkat nasional dan internasional. (*/aksan)

Share:

Ocha

Pengangguran dadakan yang lagi nyari kerja di Jepang. Mimpi jadi karyawan kantoran ala anime sambil ngejar deadline. Kalau lagi nggak sibuk ngoding, pasti lagi baca novel detektif sambil ngebayangin jadi Sherlock Holmes versi Indonesia. Oh iya, NewJeans Never Die

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *