Don't Show Again Yes, I would!

HUT PERSAJA Ke-73, Kejaksaan Negeri Luwu Utara Gelar Bakti Sosial

LiteX.co.id, MASAMBA — Dalam rangka memperingati hari ulang tahun Persatuan Jaksa (PERSAJA) Ke-73, Kejaksaan Negeri Luwu Utara menggelar bakti sosial di Desa Girikusuma, Kecamatan Malangke, Rabu (08/05/2024).

472
Voting Cakada Luwu

Jika Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Luwu dilakukan pada hari ini, manakah yang akan anda pilih.

Kepala Kejaksaan Negeri Luwu Utara, Rudhy Parahusip bersama Jaksa lingkup Kejaksaan Negeri Luwu Utara menyalurkan bantuan sembako kepada korban banjir di Desa Girikusuma Kecamatan Malangke.

Kepala Kejaksaan Negeri Luwu Utara, Rudhy Parahusip mengatakan bahwa kehadiran jaksa Desa Girikusuma adalah untuk melihat dan berbagi saudara kami yang terendam banjir.

“Kami mau melihat dan berbagi bersama dengan saudara kami yang ada di Desa Girikusuma yang sementara ditimpa bencana banjir,” kata Rudhy Parahusip.

Sementara itu, Mursalim Camat Malangke mengucapkan terimakasih kepada Kejaksaan Negeri Luwu Utara yang telah memberikan bantuan kepada warga terdampak banjir di wilayah Kecamatan Malangke.

“Terimakasih banyak atas bantuan dan kepedulian kejaksaan kepada warga kami yang terdampak banjir khususnya yang ada di Desa Girikusuma,”Ucap Mursalim. (aksan).

Share:

Ocha

Pegiat teknologi. Saat ini sedang berkuliah di salah satu institut kota malang. memiliki mimpi menjadi seorang full web developer

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *