Don't Show Again Yes, I would!

Open Turnamen Bulu Tangkis Orari Cup se-Luwu Raya 2023 Diikuti 182 Psang Peserta

LiteX.co.id, LUWU – Dalam Rangka Memeriahkan Hari Jadi Luwu Ke – 755 dan Hari Perlawanan Rakyat Luwu Ke – 77 Orari Lokal Kota Palopo Gelar Open Turnamen Bulu tangkis Cup Se – Luwu Raya 2023

Open Turnamen Bulu tangkis Orari Cup Se – Luwu raya 2023 tersebut dilaksanakan di GOR Lagaligo, Rabu, 18 Januari 2023.

Laporan Panitia Kartini Alwi,
Menyampaikan Selamat datang dan terimakasih kepada seluruh PB yang telah berpartisipasi dalam Penyelenggaraan acara ini.

Jumlah Peserta 182 untuk 5 Kategori.
Kategori A, B,C ganda Putra Se – Luwu raya, dan Kategori C ganda Putri Se – Luwu Raya, serta Kategori D ganda Putri Se – Kota Palopo
Acara ini dimulai tanggal 18 Januari sampai 22 Januari.

Ketua Orari Lokal Kota Palopo Farid Kasim Judas, Mengatakan Kegiatan ini diikuti 182 pasang datang dari PB Se – Luwu raya kegiatan ini terlaksana sekaligus Kita Memeriahkan Hari Jadi Luwu Ke – 755 dan Hari Perlawanan Rakyat Luwu Ke – 77.

Ini sangat baik karena Pemerintah Kota Palopo menjadi tuan rumah HPRL dan Hari Jadi Luwu dan Mensupport Kegiatan Pertandingan.

Ini juga merupakan silahturahmi dari Luwu Raya berhimpun atau berkumpul dan akan mengikuti kompetisi.

Kompetisi ini,”Kita harapkan menjadi salah satu wadah untuk meningkatkan mutu dari pada integritas kita dan tentunya untuk mengajak Menjunjung tinggi supportivitas dalam setiap kompetisi apapun, “ungkapnya.

Lanjutnya, semua pihak harus berkolaborasi secara baik untuk memenangkan pertandingan.

Walikota Palopo Drs. Muh.Judas Amir. menyampaikan terimakasih kepada Orari Kota Palopo yang telah melaksanakan kegiatan ini.

“Kepada Pengurus cabang-cabang olahraga yang ada di Kota Palopo ini melakukan Kegiatan-Kegiatan Seperti ini, InsyaAllah Palopo akan menjadi
kota yang aman dan serta berwibawa, ” ungkapnya.

Kegiatan olahraga ini disamping untuk rutinitas dan pelatihan-pelatihan dan sekaligus untuk mencoba bagaimana menyebarkan olahraga ini dalam bentuk turnamen-turnamen.

Turut hadir dalam kegiatan ini Sekretaris Daerah Drs. Firmanza, unsur Forkopimda Kota Palopo, serta para pengurus orari Kota Palopo serta para atlit. (kartini)

Share:

Ocha

Pengangguran dadakan yang lagi nyari kerja di Jepang. Mimpi jadi karyawan kantoran ala anime sambil ngejar deadline. Kalau lagi nggak sibuk ngoding, pasti lagi baca novel detektif sambil ngebayangin jadi Sherlock Holmes versi Indonesia. Oh iya, NewJeans Never Die

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *