LiteX.co.id, Kutim – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur terus mendorong inovasi untuk mempermudah masyarakat dalam mengakses dokumen penting dan menjaga keamanan arsip dengan mengadopsi sistem digitalisasi.
Salah satu langkah nyata dari upaya ini adalah peluncuran aplikasi e-Kutim, sebuah platform digital yang dirancang untuk menyimpan berbagai data, dokumen, dan buku secara modern dan terintegrasi.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kutai Timur, Dr. Ayub, menuturkan bahwa aplikasi ini merupakan bagian dari visi besar pemerintah daerah dalam mendukung agenda nasional menuju Indonesia Emas 2045.
“Kami diamanahi tugas untuk mengembangkan sistem digitalisasi yang membantu masyarakat dan pemerintah. Ini adalah langkah yang mendukung visi Indonesia Emas 2045,” jelas Ayub.
Melalui aplikasi e-Kutim, berbagai dokumen, termasuk dokumen keluarga, serta koleksi buku dapat diakses dengan mudah kapan saja. Menurut Ayub, hal ini juga sejalan dengan arahan Bupati Kutai Timur untuk meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan data serta memperluas akses masyarakat terhadap informasi penting.
Selain berfungsi sebagai sarana penyimpanan, aplikasi ini juga memberikan keamanan ekstra bagi arsip-arsip penting pemerintah. “Kearsipan yang baik membutuhkan sistem pengamanan yang memadai. Dengan adanya aplikasi e-Kutim, kami sangat terbantu dalam menjaga dan melindungi dokumen-dokumen penting,” tambah Ayub.
Tak hanya fokus pada keamanan arsip, digitalisasi ini juga diharapkan mampu meningkatkan literasi di tengah masyarakat Kutai Timur. Ayub optimistis bahwa program ini dapat membawa dampak positif dalam mendukung budaya membaca dan akses terhadap informasi di berbagai kalangan.
“Aplikasi ini tidak hanya menjadi solusi bagi kearsipan, tetapi juga sebagai cara untuk meningkatkan literasi masyarakat di Kutim. Kami berharap hasilnya bisa dirasakan luas oleh masyarakat,” katanya.
Aplikasi e-Kutim diharapkan menjadi bagian penting dari transformasi digital di Kutai Timur, menciptakan kemudahan akses informasi sekaligus mendukung inovasi berbasis teknologi untuk pembangunan daerah.
(adv)