LiteX.co.id, LUTRA – Zainuddin (22) warga Desa Salulemo, Kecamatan Baebunta, Kabupaten Luwu Utara, memarangi temannya Surya (25) warga Desa Laba, Kecamatan Masamba, Luwu Utara, di depan Rumah Jabatan Bupati Luwu Utara, Minggu (28/1/2024).
Kasat Reskrim Polres Luwu Utara, AKP Joddi Titalepta mengatakan, sebelum kejadian, pelaku dan korban berboncengan dari Desa Laba menuju Masamba untuk membeli makanan. Saat berada di lampu merah, pelaku merasa dilempar orang tak dikenal yang sedang nongkrong.
Zainuddin dan Surya kemudian mengejar orang tak dikenal tersebut dalam kondisi jalan yang gelap. Saat itu, Zainuddin dalam keadaan mabuk. Ia membabi buta mengayunkan parangnya.
“Ia membabi buta mengayunkan parangnya dan mengenai temannya sendiri, Surya,” kata AKP Joddi.
Usai kejadian, pelaku melarikan diri dan bersembunyi di rumah warga. Setelah dilakukan pencarian, polisi berhasil menemukan pelaku dan kini sudah diamankan di Mapolres Lutra untuk dimintai keterangan.
Korban dilarikan ke Rumah Sakit Andi Djemma Masamba karena mengalami luka serius di leher dan beberapa bagian tubuh lainnya.(*)